logo

Bakesbangpodagri Kab. Madiun, Selenggarakan Giat Jambore Bela Negara

Sabtu, 17 Desember 2022

MADIUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri (Bakesbangpoldagri) Kabupaten Madiun melaksanakan kegiatan Jambore Bela Negara selama dua hari mulai tanggal 17-18 Desember 2022 di kawasan Monumen Kresek, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun.

Kegiatan yang digelar selama dua hari itu mengusung tema “Lintas Agama, Etnis, Perguruan Pencak Silat dan Aliran Kepercayaan” yang tergabung dalam Forum Mitra Kesatuan Bangsa Kabupaten Madiun. Selain itu, juga “Bela Negara Dalam Perspektif Moderasi, Toleransi dan Penguatan Spiritualitas”.

Hadir dalam kegiatan itu yakni Wakil Bupati Madiun’ H. Hari Wuryanto, Kepala Pusat Kerukunan Umat Beragama Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia’ H. Wawan Djunaedi, Kasie Bimas Islam Kemenag Kab. Madiun’ KH. Muh. Tafrihan, perwakilan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kab. Madiun, Pimpinan OPD Kab. Madiun, Tokoh Agama/Masyarakat, Ketua Organisasi Masyarakat (Ormas) Kab. Madiun.

Selain itu, juga melibatkan peserta apel Jambore Bela Negara dari Majelis Luhur Kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa Indonesia (MLKI), Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI), Forum Pembaharuan Kebangsaan (FPK), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Penyuluh Agama Islam (FKPAI) dan Kelompok Kerja Penyuluh (POKJALUH) yang merupakan wadah Profesi Penyuluh Agama/P2A.

Wakil Bupati Madiun’ H. Hari Wuryanto berkenan menyampaikan pengarahan sekaligus membuka kegiatan “Jambore Bela Negara” digelar selama dua hari kedepan. Dalam kesempatan itu, Wabup menguraikan bahwa apa yang dilakukan Madiun adalah untuk Indonesia.

Tentunya ini, adalah salah satu bentuk untuk kebersamaan kita. Karena itulah, demi tegaknya kita semua dalam rangka membela negara. Jambore Bela Negara diharapkan bahwa kewajiban membela negara, bukan kewajiban TNI-Polri saja. Namun kewajiban bela negara ini adalah kewajiban semua orang yang ada di bumi Indonesia ini, tanpa terkecuali.

“Jadi saya tekankan, bahwa kewajiban bela negara adalah kewajiban manusia yang ada di muka bumi yang ada di Indonesia ini. Kami berharap semuanya bertanggungjawab, insya alloh kalau kita semua bisa bersatu padu? Kita tetap bisa mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia atau NKRI,” jelasnya.

Sekali lagi, lanjut Wabup, tujuan dilaksanakan Jambore Bela Negara, berharap semuanya jangan sampai mempunyai arti bahwa ini kewajiban TNI-Polri saja. Bela negara adalah kewajiban warga negara Indonesia yang ada di bumi negara Republik Indonesia ini.

Perlu disampaikan sesuai yang disinggung ketua panitia, bahwa seluruh forum komunikasi yang ada di Kabupaten Madiun bersatu padu dan bertegad untuk bisa mewujudkan persatuan. Untuk itu diharapkan dengan diawali dari Kabupaten Madiun yang aman.

“Kami sangat terharu sekali, teman-teman dari 14 perguruan di Kabupaten Madiun sudah guyub rukun. Ini harapan kita semua, karena sudah bukan jamannya lagi untuk gegeran/keributan. Kalau di kota lain mungkin ada gangster, tapi di Madiun tidak ada itu. Saya harus yakinkan kepada teman-teman semua, aksi-aksi itu tidak ada gunanya,” ungkapnya.

Ia menambahkan maka dari itulah kita harus tetap bersatu untuk mewujudkan Kabupaten Madiun yang aman, yang kondusif, inilah : Madiun untuk Indonesia. Kalau Madiun bisa aman, insya alloh, semuanya juga bisa aman. Inilah harapan kita semuanya.

“Sekali lagi kami berharap dengan Jambore Bela Negara ini, semuanya bisa memahami. Kami mohon, nanti setelah mendapatkan ilmu bisa mengedukasi masyarakat yang ada disekitar panjenengan (anda) semua. Sebab, bela negara itu adalah tanggungjawab kita semua,” tegas Hari Wuryanto, lagi.

Sebelum mengakhiri pemaparannya, Wabup Madiun berkenan menyampaikan sebuah pantun penyemangat generasi bangsa yaitu : “Dari Mbatu, Menuju Jakarta. Kalau Kita Bersatu, Tetap Merdeka”.

Diinformasikan sebelum pelaksanaan kegiatan apel Jambore Bela Negara, sejumlah orang menunjukan aksi kesenian barongsai, seni pencak silat khas Kabupaten Madiun serta dilakukan secara simbolis penanaman ratusan bibit pohon produktif sekitar kawasan Monumen Kresek, Kabupaten Madiun.*ly/pressphoto.id

Keterangan Foto : Sejumlah orang melaksanakan kegiatan apel Jambore Bela Negara yang diselenggarakan oleh Bakesbangpoldagri Kabupaten Madiun.*

error: